Spesifikasi dan Harga Ponsel Sonido X1+ Blaupunkt |
Soundphone Blaupunk memiliki dapur pacu octa core dengan CPU MediaTek MT6592 1,7 GHz. Layarnya memiliki bentang seluas 5,5 inci yang dilindungi dengan Dragon Trail beresolusi FHD 1920x1080.
Pada komponen kamera dilengkapi dengan resolusi 13,2 MP CMOS (AF) LED flash. Sementara kamera depan diperkuat dengan 8 MP CMOS fixed focus yang mampu memproduksi video full HD dalam format MP4.
Fitur lainnya meliputi Ambient Ligth Sensor, Auto beauty, 3-axis accelerometer (G-Sensor), e-compass dan gyro sensor.
Selain itu juga masih ditambah dengan Blaupunkt Audio Player dengan audio 3-D sound embedded. Spesifikasi ini yang membuat smartphone itu memiliki kualitas audio mumpuni.
Di dalam paket penjualan smartphone tersebut juga telah dilengkapi dengan Headphone BPA 102 on ear headphone dengan spesifikasi SPL 108dB, 3dB, frekuensi 20 Hz-20 KHz serta mikrofon yang diklaim memberikan pengalaman maksimal dari soundphone.
Menurut General Manager Marketing Blaupunkt Indonesia, Julio Sanjaya, smartphone ini dibanderol di bawah harga USD400 atau sekira Rp4 jutaan. Saat ini diketahui pemesanan secara pre-order sudah bisa dilakukan pada salah satu situs belanja online di Indonesia.